Rabu, 13 Maret 2019

Resep Cara Membuat Pepes Nasi Bakar

Resep Cara Membuat Pepes Nasi Bakar - Resep diturunkan dari mamah saya yang asliiii Sunda nya. Nasi gurih dan wangi. Suka banget klo pake ikan asin jambal wiihh sedeeep banget wanginya. Bikinnya sih gampang aja.. Agak menyita waktu untuk membungkusnya. Tapi ga rugi kok bikinnya, bisa disimpan di kulkas klo mo dibesokin lagi makannya. Yuk lahh dicoba yaa..



Dea Resty



Bahan-bahan 10 porsi
    Resep Cara Membuat Pepes
  1. 4 cup beras (dimasak jadi nasi agak keras)
  2. 50 gram ikan asin jambal (bisa diganti dengan teri nasi dgn takaran yang sama)
  3. Minyak untuk menggoreng dan menumis
  4. 1 buah kecil bombay cincang halus
  5. 5 buah kemiri dihaluskan
  6. 1 ekor ayam potong kecil
  7. 10 batang serai
  8. 10 daun salam
  9. secukupnya Penyedap rasa ayam, garam, gula, merica
  10. Air untuk mengempukkan ayam
  11. 2 ikat daun kemangi (ambil daunnya saja)
  12. 10 buah cabe rawit merah (klo ga mau pedas, ga usah pake cabe ya)
  13. Daun pisang (lemaskan di atas api)




Langkah 100 menit
  1. Goreng ikan asin hingga matang, sisihkan. Minyaknya dipake untuk tumis berikutnya.
  2. Panaskan minyak bekas ikan asin tadi. Tumis bawang bombay dan kemiri halus hingga bumbu matang dan wangi. Masukkan 2 batang serai dan 2 daun salam sebagai pewangi. Masukkan ayam dan air. Masak hingga ayam empuk dan air rebusan ayam tadi masih bersisa. Matikan api.
  3. Siram ayam dan air tadi ke nasi. Aduk rata. Masukkan daun kemangi, ikan asin, penyedap rasa ayam, garam gula merica kemudian aduk rata. Adonan siap dibungkus dengan daun pisang. Isinya nasi 1porsi, 1 lembar daun salam, 1 batang serai, 1-2 potong ayam, 1-2 cabe rawit.
  4. Ganti Setelah selesai dibungkus semua. Kukus selama 15menit. Nasi pepes ini sudah matang. Dinginkan dulu. Jika ingin disimpan untuk besok, bisa disimpan di kulkas stelah nasi dingin. Jika akan segera disantap, bakar nasi di panggangan. Sudah siap disantap
Tambah langkah


Sekian Tentang Resep Cara Membuat Pepes Nasi Bakar jangan abaikan juga Resep Cara Membuat Nasi Uduk Sereh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Cara Membuat Chewy Brownies Silmi

Resep Cara Membuat Chewy Brownies Silmi - Love what you do, and do what you love -- by anonymous Recipe by : erlina_lim ...